Tips Membuat Presentasi dengan Teknik One Point, One Slide

Tips Membuat Presentasi dengan Teknik One Point, One Slide
Tips Membuat Presentasi dengan Teknik One Point, One Slide

Jasa Presentasi – Kesuksesan presentasi dilihat dari keberhasilan presenter dalam menyampaikan pesan dan informasi agar dapat diterima dan diingat oleh audiens. Presenter harus dapat menyampaikan konten dan materi dengan cara yang menarik dan didukung oleh slide yang menarik juga. Salah satu cara untuk membuat slide yang menarik adalah dengan membuat kata kunci dan menyertakannya pada masing-masing slide yang akan dijelaskan. Bagaimana cara membuat dan menyertakan kata kunci (poin) dalam sebuah slide?

  1. Buatlah outline sebelum membuatnya dalam slide presentasi. Susun topik yang akan dibahas dalam sebuah kerangka kerja. Outline yang telah dibuat dapat memudahkan dalam menyusun slide presentasi, sehingga nantinya akan membantu presenter agar keep on track ketika melakukan presentasi.
  2. Berpikirlah seperti sedang membuat judul. Sajikan satu atau beberapa kata yang menjadi inti dari sebuah slide. Sajikan bersama visual lain, seperti gambar dan grafik, untuk mendukung penjelasan dan memudahkan audiens dalam memahami slide presentasi.
  3. Hindari menyertakan banyak bullet point pada sebuah slide. Sebaliknya, pisahkan bullet point tersebut dan tempatkan masing-masing poin dalam satu slide, sehingga sebuah slide hanya fokuslah pada satu ide.
  4. Kombinasikan beberapa poin dalam satu slide, namun tidak terlalu banyak, misalnya dengan menyertakan hal lucu dan mengejutkan untuk menarik perhatian audiens, atau dapat menyertakan sebuah visual (gambar atau grafik) tanpa teks sehingga audiens membutuhkan penjelasan.
  5. Jika memiliki banyak detail dan informasi yang harus disampaikan, buatlah sebuah naskah yang diprintout dan bagikan pada audiens sebelum presentasi dimulai. Handout ini dapat menjadi gambaran umum atau kesimpulan dari ide pokok yang disampaikan dalam presentasi.
  6. Menampilkan satu ide dalam satu slide akan membuat audiens untuk fokus pada penjelasan presenter dan memberitahu audiens bahwa presenter sudah menguasai topik yang akan disampaikan. Selain itu, presenter juga menjadi lebih bebas dalam menggunakan kata-kata karena tidak terpaku pada slide.
  7. Membuat slide presentasi dengan teknik one point, one slide terkadang membuat jumlah slide semakin bertambah. Namun hal ini tidak menjadi masalah dan tidak perlu dikhawatirkan, karena kualitas dan konten lebih penting dari hal itu.
  8. Menggunakan teknik one point, one slide akan membuat slide memiliki banyak ruang kosong sehingga dapat ditambahkan gambar atau ilustrasi yang mendukung konten untuk membuat pesan lebih kuat.

Jasa Presentasi adalah Perusahaan yang menyediakan Jasa Desain Presentasi & Infografis Cepat, Murah, dan Profesional. Hubungi kami di 081387760005 atau email ke hallo.jasapresentasi@gmail.com

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *