Cara Jitu Melakukan Presentasi Online

Semenjak terjadinya pandemi Covid-19 seluruh masyarakat tidak boleh melakukan hal-hal yang dilakukan secara berkerumun. Semua kantor dan sekolah harus melakukan semua kegiatannya dari rumah masing-masing. Agar tetap terhubung semua komunikasi dilakukan secara online, baik menggunakan zoom, google meet dan berbagai aplikasi lainnya. 

Sumber: Unsplash

Meskipun kondisi sudah membaik dan beberapa kegiatan sudah mulai kembali normal, tetapi masyarakat sudah terbiasa untuk melakukan segala sesuatunya secara online.  Hal ini dikarenakan sudah terbentuknya pola kerja yang lebih mudah, cepat, dan sederhana jika dilakukan secara online. 

Untuk dapat mengakomodasi hal tersebut, proses presentasi pun harus bisa dilakukan secara online. Meskipun awalnya terlihat sulit untuk dilakukan, tetapi pada akhirnya proses ini sudah menjadi sebuah kebiasaan dan lebih mudah untuk dilakukan. 

Untuk mendapatkan suasana dan interaksi presentasi yang sebenarnya, presentasi harus dilakukan dengan sebaik mungkin meskipun dilakukan secara online. Ada beberapa cara jitu untuk melakukan presentasi secara online dengan baik. 

1. Persiapkan jaringan internet yang baik

Hal utama yang harus dipersiapkan ketika melakukan presentasi online adalah mempersiapkan jaringan internet yang paling baik. Karena semua kesuksesan presentasi bergantung pada sinyal dan jaringan yang digunakan. Jaringan ini tidak hanya disiapkan oleh pembicara presentasi saja, tetapi juga oleh seluruh peserta yang mengikuti presentasi online. Karena kedua pihak harus mengikuti proses presentasi secara keseluruhan tanpa terputus. Oleh karena itu hendaknya dipastikan kembali kesiapan jaringan di kedua belah pihak sebelum melakukan presentasi. 

2. Perhatikan pencahayaan ruangan

Yang kedua adalah pencahayaan ruangan. Agar dapat terlihat dengan jelas, pencahayaan merupakan hal yang wajib bagi pembicara presentasi. Hal ini agar peserta presentasi dapat melihat dengan jelas apa yang sedang disampaikan dan juga gerak tubuh dari pembicara. Sehingga peserta dapat memahami dengan mudah materi yang disampaikan. 

3. Siapkan tempat yang sepi

Yang selanjutnya adalah menyiapkan ruangan yang sepi. Jangan melakukan presentasi di tempat yang ramai dan berisik. Karena suara disekitar akan masuk kedalam microphone dan membuat bising. Hal ini akan membuat peserta lain merasa terganggu. 

Agar suara yang dihasilkan lebih jelas dan mudah dipahami, gunakan headset dan microphone. Headset digunakan agar menangkap suara dengan lebih jelas ketika ada pertanyaan dari peserta ataupun munculnya gangguan suara pada proses presentasi, sedangkan microphone berfungsi untuk memperjelas suara dan artikulasi ketika melakukan presentasi. 

4. Siapkan presentasi yang menarik

Salah satu strategi untuk membuat peserta tertarik dan mengikuti presentasi sampai selesai adalah dengan membuat presentasi yang menarik. Jangan buat slide presentasi kalian dengan tampilan yang polos dan sederhana. Tampilan seperti itu akan membuat peserta kecewa dan malas untuk memperhatikan presentasi sampai selesai. 

Usahakan untuk membuat presentasi dengan tampilan yang menarik dengan menambahkan beberapa warna, gambar, atau video animasi. Dengan penambahan ketiga hal tersebut akan membuat presentasi menjadi lebih menarik untuk dilihat dan mudah dimengerti oleh peserta. Yang harus diperhatikan adalah penggunaan warna, huruf, ukuran, proporsi, dan jenis yang sesuai agar peserta mudah untuk membacanya. Setelah presentasi selesai dilakukan, kalian dapat memberikan slide presentasi kepada masing-masing peserta agar dapat ditayangkan lagi dirumah. 

Meskipun dilakukan secara online dan tidak bertatap muka secara langsung, presentasi tetap dapat dilakukan dengan baik. Hanya butuh sedikit kerja extra untuk mempersiapkan hal-hal diatas agar presentasi berjalan dengan lancar sampai selesai. 

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *